Cara Memasarkan Produk Makanan

cara memasarkan produk makanan 2

Cara Memasarkan Produk Makanan – Dalam memulai bisnis makanan, satu hal yang perlu anda pikirkan dari awal adalah bagaimana memasarkan produk yang dihasilkan. Jenis makanan akan mempengaruhi bagaimana anda menjualnya. Misalnya untuk makanan ringan, anda bisa menitipkannya di warung-warung. Kemudian untuk nasi padang, anda bisa membuat rumah makan. Atau jika anda ingin membuat usaha cemilan, silakan pasarkan keliling atau membuat toko online. Ada banyak cara pemasaran yang bisa ditempuh. Membuat stand adalah salah satu yang paling populer.

cara memasarkan produk makanan

Ada banyak food expo yang diadakan secara rutin di kota-kota besar. Jika anda punya produk yang ingin dijual, cobalah untuk mencari informasi apa saja syarat-syarat yang dibutuhkan untuk menjadi peserta. Tentu ada biaya khusus untuk mendirikan stand-stand seperti ini. Namun yang perlu diingat, event seperti ini umumnya bersifat musiman. Jika acara sudah selesai, maka anda harus bergegas menutup lapak dan mencari lokasi baru. Keuntungan berpromosi di affair seperti ini adalah konsumen yang bisa didapatkan sangat banyak sebab promosinya seringkali jor-joran.

Anda anda bisa mendapatkan banyak untung terlepas dari jenis makanan yang dijual. Cara memasarkan produk lainnya adalah dengan membuka warung. Jika anda punya usaha mie ayam, soto, atau bakso, cara pemasaran yang paling efektif adalah dengan membuka warung. Makanan ini juga bisa dijual secara keliling. Untuk strategi pemasaran secara keliling, anda harus terlebih dahulu mempersiapkan gerobak dan mencari tenaga kerja. Biaya yang dibutuhkan lumayan sebab ongkos membuat gerobak tidak murah. Strategi pemasaran lain yang belakangan semakin digandrungi adalah food truck.

Seperti namanya, food truck adalah truk yang secara khusus dirancang untuk menyediakan makanan. Meski bentuknya besar seperti truk, tapi interiornya lebih mirip seperti dapur restoran. Kemudian di bagian sampingnya juga terdapat jendela terbuka untuk melayani pembeli. Ide seperti ini sudah lebih dulu populer di luar negeri. Sementara di Indonesia, promosi dengan cara ini  baru populer beberapa tahun belakangan. Food truck bisa dibilang sebagai strategi pemasaran modern. Tidak hanya truk saja, kendaraan lain seperti mobil juga sekarang kerap dipakai sebagai sarana promosi. Jadi penjual akan keliling mencari tempat-tempat yang ramai, memarkirkan mobilnya disana, kemudian membuka pintu bagian belakang dimana stok makanan biasanya disimpan.

cara memasarkan produk makanan 2

Jika anda ingin menjual camilan, nasi campur, kopi, atau yang lainnya, cara ini bisa dipergunakan. Salah satu keuntungannya adalah tidak memerlukan biaya sewa lahan, tapi beberapa tempat parkir tidak gratis. Selain itu, anda juga bisa menjajakan produk ke berbagai tempat sekaligus. Jika misalnya hari ini anda berjualan di lokasi A, besok bisa berjualan di lokasi B, kemudian hari berikutnya di lokasi C. Pemasaran lain yang bisa dicoba adalah pemasaran online. Menjual makanan bisa lewat delivery order. Untuk pembeli yang jaraknya berdekatan atau masih dalam satu wilayah, anda bisa menyediakan sistem pemesanan online dan layanan antar.

Trik ini sudah diterapkan oleh banyak resto siap saji sebab bisa meningkatkan omset penjualan. Kalau ingin berjualan secara online, buatlah toko online. Listing semua produk disana, jangan lupa tambahkan informasi kontak dan alamat toko jika ada. Konsumen tidak ragu memesan makanan secara online, apalagi untuk makanan yang tahan lama seperti kue kering dan makanan ringan. Untuk makanan basah yang tidak tahan lama, sebaiknya perhatikan lagi pilihan transportasi sebab terkadang pengiriman ke luar kota atau provinsi membutuhkan waktu lebih dari 1 minggu. Ini bisa membuat makanan basi ketika sampai di tujuan. Jika masih di dalam kota, manfaatkan layanan Gojek sebab bisa sampai di hari yang sama. Itu tadi cara memasarkan produk makanan.

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *