Usaha Properti Perumahan

Usaha Properti Perumahan

Usaha Properti PerumahanBisnis properti masih menjadi bisnis yang potensial. Kebutuhan manusia terhadap hunian akan selalu ada, tapi kemampuan mereka dalam membeli rumah akan mengalami pasang surut sesuai dengan kondisi ekonomi. Tapi apapun yang terjadi, berinvestasi pada properti adalah pilihan yang tepat. Anda bisa membeli sebuah rumah dan menunggu beberapa tahun hingga harganya naik. Sebagai seorang pembeli, salah satu yang terpenting adalah mendapatkan harga murah. Di momen-momen tertentu, harga properti di suatu daerah bisa mengalami kenaikan yang lambat. Misalnya saja saat jumlah uang yang beredar terbatas. Ini bisa mendorong penjual menurunkan harga jual dari properti yang dimiliki.

Usaha Properti Perumahan

Jika anda ingin membeli properti untuk berinvestasi, ini merupakan waktu yang sangat tepat. Sebagai pebisnis, kita juga dituntut untuk jeli dalam melihat kondisi sekitar. Akan selalu ada kompleks perumahan baru bermunculan setiap tahunnya. Nah, beberapa tempat dimana hunian baru dibangun berpotensi untuk menjadi lokasi strategis. Seperti diketahui, lokasi strategis adalah salah satu faktor penting yang bisa meningkatkan harga jual rumah. Jika misalnya sekarang anda berhasil membeli rumah dengan harga standar di lokasi yang sedang berkembang, 2 atau 3 tahun lagi harganya pasti akan naik. Bahkan kenaikannya bisa lebih dari 50%.

Oleh sebab itu, anda harus aktif mencari informasi developer di sekitar dan cari tahu kapan mereka memulai pembangunan. Kalau perlu dekati mereka agar anda mudah berkomunikasi. Jadi setiap ada launching hunian baru, anda tidak akan ketinggalan. Menjadi yang pertama tahu sangatlah penting. Dengan begitu, anda bisa memutuskan apakah ingin membeli beberapa unit atau tidak. Jika ternyata lokasi tersebut berkembang pesat, dalam beberapa tahun ke depan anda bisa meraup untung banyak dari penjualan properti tersebut.

Lalu, bagaimana jika rumah sudah dibandrol dengan harga tinggi saat hendak dijual? Tidak masalah, setiap rumah punya nilainya sendiri-sendiri. Tidak mungkin sebuah rumah akan dibandrol mahal jika tidak memiliki kualifikasi lebih. Jika sebuah rumah dibangun di atas tanah yang luas, berukuran besar, dan terletak di lokasi elite, maka sangat wajar jika harganya mahal. Rumah mahal sama sekali bukan investasi yang buruk. Justru return of investment bisa lebih besar ke depannya sebab perumahan di lokasi elite biasanya menjadi buruan pebisnis properti kelas kakap. Ini bukan lagi soal laku atau tidak, tapi soal seberapa mahal lakunya.

Lokasi-lokasi populer biasanya menjadi rebutan para developer. Jika anda berhasil mendapatkan hunian di salah satu lokasi tersebut, jangan buru-buru menjualnya. Tidak hanya pebisnis saja, orang awam juga mungkin berbondong-bondong datang kesana untuk mencari rumah pribadi. Ada prestise tersendiri jika berhasil punya rumah mewah dengan harga selangit. Salah satu ciri lokasi  strategis adalah dikelilingi oleh fasilitas umum dan infrastruktur. Biasanya lebih mudah untuk melakukan transaksi properti jika lokasinya di tempat seperti ini. Dengan adanya infrastruktur yang memadai, otomatis daerah tersebut akan terus berkembang.

Usaha Properti Perumahan 2

Orang-orang juga akan datang kesana untuk membuat rumah untuk ditinggali. Alhasil, harga tanah dan bangunan akan naik. Semakin banyak fasilitas publik yang mengelilingi suatu daerah, semakin mahal pula harga tanah di lingkungan tersebut. Itulah mengapa jika anda punya tanah di lokasi yang berdekatan dengan mall, universitas, atau perkantoran, akan sangat baik jika anda menyulapnya menjadi rumah kontrakan atau kos-kosan. Dari sana anda akan mendapatkan income bulanan yang cukup besar sebab harga sewa kamar kos lebih mahal di tempat-tempat seperti ini.

Tidak hanya strategi saja yang penting di bisnis properti. Modal juga harus kuat sebab semurah-murahnya rumah, harganya minimal di kisaran ratusan juta rupiah. Tidak hanya harga tanah saja yang mempengaruhi, tapi harga bahan bangunan yang terus naik juga merupakan faktor penting yang tidak boleh dilupakan. Oleh sebab itu, jika ingin terjun di bisnis ini, cari tahu dulu kesanggupan anda. Itu tadi tips usaha properti perumahan

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *