5 Cara Promosi Jualan Rumah Agar Cepat Laku!

cara prpmosi jualan rumah

Cara Promosi Jualan Rumah – Dengan bertambahnya penduduk,Kebutuhan masyarakat akan tempat tinggal juga meningkat. Tak heran jika di kota-kota banyak usaha yang bergerak dibidang properti. Mahalnya lahan dan fasilitas yang digunakan untuk membangun rumah, membuat masyarakat yang mencari rumah lebih memilih rumah yang sudah siap pakai. Selain langsung diap digunakan, pembeli juga tidak perlu repot untuk mempersiapkan segala fasilitas.

Bisnis properti saat ini sudah menjadi usaha yang sudah banyak dikerjakan para pengusaha, tidak ketinggalan para artis dan pejabat memili usaha dibidang properti. Dengan mengingat kebutuhan masyarakat dan kemudahannya, bisnis rumah sangat memberikan peluang besar untuk memperoleh penghasilan. Jika artikel biasanya membahas tentang cara berbisnis rumah, kali ini sedikit berbeda karena akan memberikan gambaran mengenai cara promosi rumah jualan.

cara promosi jualan rumah

Jika saat membaca tulisan ini kebetulan Anda tertarik untuk bergerak dibidang iklan atau promosi properti, maka jangan lupa untuk membaca sampai akhir.

Banyak orang mengungkapkan bahwa melakukan usaha promosi rumah merupakan hal yang bisa dibilang gampang-gampang susah. Walaupun mudahnya lebih banyak dibanding susahnya, yang penting pelakunya tahu metode yang benar dalam melakukannya.

cara promosi jualan rumah

Rumah, tanah, ruko dan properti jenis lainya adalah investasi yang tidak akan membuat kita rugi. Karena semakin lama nilai jual properti pasti akan selalu mengalami peningkatan. Memang betul usaha properti itu makin lama makin mahal, apalgi kalau lokasinya berada di daerah keramaian, pasti akan semakin tinggi nilai jualnya.

Dengan melihat fenomena sekarang, promosi rumah dengan type yang berbeda sangat banyk dilakukan oleh banyak orang dan dengan cara promosi yang berbeda. Agar promosi rumah Anda banyak dilirik orang banyak maka, harus memakai metode yang baik dan benar.  Metode yang baik dalam menawarkan rumah dijual adalah yang cepat mendapatkan respon dari calon pembeli. Sehingga peluang cepat terjualnya rumah yang kita tawarkan akan semakin besar.

cara promosi jualan rumah

Mari kita jabarkan bersama disini, untuk menemukan cara yang terbaik dalam menjual rumah agar cepat laku. Pasti akan ada cara sejauh kita masih mau selalu berkreasi dan mencoba-coba strategi pemasaran sehingga menemukan langkah yang terbaik. Begitu juga dalam bisnis properti, seperti menjual rumah, tanah, ruko, dll entah itu dalam menjual aset pribadi maupun yang bagi Anda fokus sebagai agen properti.

Untuk sebagian agen properti mungkin cara ini merupakan trik rahasia yang tidak akan mudah dibagikan ke banyak orang. Karena merupakan jurus rahasia dan sebagai nilai lebih dibandingkan agen properti lainnya. Tetapi disini kita akan coba mengungkapnya bersama dan sekedar saling berbagi ilmu dalam bisinis jual beli rumah, semoga bisa bermanfaat bagi kita semua. Ini dia cara promosi jualan rumah agar cepat laku dan dicari-cari pembeli.

Berikan Harga yang sesuai konsumsi pasar

Cara promosi jualan rumah agar cepat laku, berikan harga yang pas dengan nilai rumah Anda. Siapapun calon pembelinya, jika harga dari promosi rumah yang ditemukan lebih mahal dari pasaran pada umumnya pasti sudah mengerutkan kening pertanda mereka mau mengatakan “kok mahal banget” dipasaran kan gak gitu-gitu juga kali” kira seperti itu mungkin respon para calon pembeli didalam hati.jadi caranya biar laku, tentukan harga rumah sesuai dengan harga pasaran dimana lokasi rumah Anda berada. Tetapi dalam kondisi tertentu harga rumah Anda saja bisa lebih tinggi dari pasaran, misalnya berada didekat lokasi strategis atau ramai, dekat fasilitas umum, akses jalan mudah, view bagus, lingkungan nyaman dan lain sebagainya.

cara promosi jualan rumah

Lakukan Renovasi

Cara promosi jualan rumah berikutnya agar cepat laku adalah lakukan renovasi rumah. Untuk rumah biasa yang tidak berada dalam satu kompleks properti, sebisa mungkin anda melakukan renovasi sebelum Anda menjual rumah, cukup dengan renovasi ringan saja sehingga tidak mengeluarkan biaya yang banyak. Hal yang perlu dilakukan adalah cukup dengan membersihkan rumah, merapikan rumah dan melakukan pengecatan ulang pada dinding rumah, sehingga rumah terlihat menarik, bersih dan siap untuk ditempati. Karena rata-rata pembeli menginginkan rumah yang sudah siap pakai dan tidak mau repot-repot merenovasi

Komunikasi dengan para tetangga

Sebelum anda melakukan promosi rumah Anda keluar dari area tempat tinggal, coba tawarkan lebih dahulu ke tetangga kanan kiri rumah, siapa tahu mereka ada niat untuk melebarkan rumahnya untuk menambah kamar anak-anak atau keinginan lainya. Cara ini tidak menutup kemungkinan berhasil sebelum Anda promosi. Coba hubungi tetangga yang memiliki keluaga yang banyak, siap tahu mereka mau membeli untuk keperluan masa depan anak-anaknya.

cara promosi jualan rumah

Pergunakan Agen profesional

Cara lain yang bisa Anda tempu untuk urusan promosi rumah  adalah Cari agen properti profesional untuk bekerjasama dalam memasarkan rumah kita, karena biasanya para agen properti atau broker properti sudah mempunyai chanel yang banyak. Dengan begitu rumah yang akan kita jual di promosikan secara langsung ke setiap chanel mereka, untuk mendapatkan calon pembeli.

Manfaatkan Beberapa Media

Cara promosi jualan rumah berikutnya adalah dengan memanfaatkan media. Gunakanlah internet untuk mempromosikan rumah yang sedang kita tawarkan, bisa dengan membuat website atau blog khusus untuk jual beli rumah, gunakan social media seperti facebook, twitter, atau memasang iklan rumah kita pada website properti yang banyak sekali dikunjungi calon pembeli.

Pasang papan pengumuman di depan rumah “rumah ini dijual”. Buatlah papan yang semenarik mungkin supaya bisa menarik perhatian setiap orang yang lewat di depan rumah. Ukuran papan jangan terlalu besar dan gunakan warna untuk papan yang mencolok. Selain tiu Anda juga bisa melakukan promosi rumah jualan Anda melalui surat kabar atau majalah, agar lebih spesifik pilih surat kabar atau majalah tentang properti.

Berikan hadiah atau bonus untuk pembeli rumah seperti ada tambahan perabotan rumah atau lainya yang bisa menarik perhatian calon pembeli.

Buatlah gambar rumah, foto atau desain rumah yang menarik untuk dipasang kedalam iklan jual beli rumah yang Anda buat.

cara promosi jualan rumah

Upayakan semaksimal mungkin agar foto rumahataupun properti jenis lainyang ditayangkan di iklan, membuahkan rasa tertarik calon pembeli. Semisal, bila rumah tersebut terletak di jalan ataupun halaman yang rapi, tampilkanlah foto dari situ. Untuk foto interior, tentu tampilannya harus bagus. Di sini, interior tentu terlebih dulu mesti dirapikan sebelum dipotret. saat pemotretan, usahakan ada cahaya nan bagus. Maklum, kalau hasil jepretan gelap, ruang bakal terkesan sempit, bukan? Foto yang ditampilkan di iklan berperan penting menarik minat calon pembeliataupun penyewarumah.

cara promosi jualan rumah

Dengan tampilan foto yang menarik, properti yang berkondisi kurang bagus pun bisa didatangi.Ada contoh nyata tentang itu. Begini, satu rumah yang berkondisi bangunan kurang bagus, dipotret dari jauh sehingga kondisi tersebut tak terlalu terlihat. Melihat foto tersebut, seseorang tertarik melihat langsung. Dan ia akhirnya membeli rumah tersebut karena lokasi yang bagus, itu rumah pas dijadikan kantor. Kondisi bangunan bukan masalah buat sang pembeli.

cara prpmosi jualan rumah

Selanjutnya, selain foto, sejumlah hal perlu diperhatikan kala menerakan kalimat yang mendeskripsikan rumah yang dijual ataupun disewakan. Mislanya, dalam kalimat promosi, selalulah menonjolkan semua keunggulan rumah tersebut. Contoh: dijual rumah ada gazebo, halaman luas, gaya modern minimalis, dan lain-lain sejenis. Hal yang terpenting dalam kalimat tersebut adalah keterangan perihal keunggulan dari segi lokasi dan harga.

Tonjolkan hal tersebut bila ada. Misal: dekat dengan jalan besar, terletak di kaveling hoek, harga BU (butuh uang), harga di bawah NJOP (nilai jual obyek pajak), dan lain-lain.Gunakan pula kalimat yang dapat menyentuh emosi calon pembeli. Contoh: rumah asri-terawat, dalam cluster, pengamanan 24 jam, taman bermain, dan lain-lain. Kadang, arah hadap rumah pun perlu dicantumkan. Ini mengingat sebagian orang menggunakan perhitungan fengsui dalam membeli rumah. kadang, ada konsumen yang walau tertarik akhirnya batal membeli gara-gara arah hadap rumah tidak sesuai yang diinginkan.

Bila di iklan arah hadap tersebut dicantumkan, calon pembeli ataupun penjual tidak perlu membuang waktu, bukan. Dalam uraian tentang spesifikasi rumah, sudah tentu ada keterangan perihal berikut: luas kaveling, luas bangunan, jumlah kamar tidur, jumlah kamar mandi, daya listrik, dan lain-lain sejenis

Kira-kira seperti itulah cara promosi jualan rumah agar cepat laku yang bisa Anda ikuti. Jika anda tertarik untuk ingin melakukan promosi rumah, janagn lupa memakai cara yang sudah dipaparkan diatas. Semoga artikel kali ini memberikan manfaat bagi yang sedang membutuhkan. Baca juga cara promosi jualan pulsa

 

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *